Sementara itu, suami Briptu Christy, Bripka Reynaldy Kamae, saat ini sudah berada di Polda Sulut menantikan kedatangan sang istri.
Diberitakan sebelumnya, Propam Polresta Manado mengungkap Briptu Christy mulai meninggalkan tugas pada November 2021.
Baca Juga:
3 Negara ini Impor Gula Merah dari Sulut
Saat awal desersi, Briptu Christy sempat dinasihati Propam Polresta Manado agar kembali masuk kantor.
"Kita kasi nasihat datang ke kantor, faktanya ya dia (tetap) nggak masuk toh," kata AKP Arke, Rabu (9/2).
Menurut Arke, Briptu Christy dan suaminya, Briptu Reynaldy Kamae, sempat datang ke rumahnya untuk meminta nasihat.
Baca Juga:
Bejat! Ayah di Minahasa Tega Perkosa Anak Kandung dan Anak Tirinya
Arke mengatakan sudah memberi nasihat kepada Briptu Christy sebagai atasan dan orang tua.
"Waktu datang di rumah, kebetulan kan suaminya kan teman anak saya. Jadi datang ke rumah untuk saya kasi nasihat sebagai orang tua toh, cuma itu (tetap bolos kerja)," kata Arke.
Memasuki Desember 2021, Polresta Manado mengeluarkan surat desersi untuk Briptu Christy.