Sulut.WahanaNews.co, Manado - Pemilihan Gubernur 2024 sudah menjadi topik hangat, terutama dalam mencari calon pengganti Olly Dindokambey yang telah memimpin Sulut selama dua periode.
Di internal PDi Perjuangan, OD telah mengendorse Steven Kandouw. Sebagai reserve, ada Joune Ganda dan Rita Tamuntuan.
Baca Juga:
Walau Diguyur Hujan, Ribuan Masyarakat Antusias Hadiri Kampanye Eddy-Depri di Sumbul
“Bisa jadi Joune Ganda,” sebut salah satu pengurus DPD PDIP Sulut.
“Komjen Pol Petrus Golose juga ada komunikasi politik yang dibangun,” kata sumber. Bahkan, PDIP telah menggadang-gadang Cawagub dari kalangan Muslim-Bolmong atau Gorontalo.
Siapa penantang? Sejauh ini, Elly Engelbert Lasut paling banyak dibincang. Apalagi Partai Demokrat mencetak prestasi luar biasa pada Pemilu 2024 barusan.
Baca Juga:
PDIP Pecat Satu Kader yang Baru Dilantik Menjadi Anggota DPRD Sumut
“Cawagubnya, kalau bukan Muslim ya dari GMIM. Peluang besar dari GMIM,” beber salah satu pengurus Partai Demokrat.
Menariknya, nama lain bermunculan. Sebut saja Mayjen (Purn) WWF Mamahit yang intens mendukung Prabowo Subianto di Pilpres barusan.
Kemudian, Presiden Direktur Freeport Timika-Papua Tonny Wenas juga diincar sejumlah parpol.