“Sesuai dengan arah transformasi PLN, melalui kolaborasi dalam pilar innovative dengan mengkolaborasikan seluruh sumber daya organisasi dan human capital PLN diharapkan dapat meningkatkan Value Creation dalam setiap layanan dan produk yang digunakan oleh masyarakat,” ucap Sigit.
Adapun transformasi perusahaan dari sebelumnya B2B (bisnis ke bisnis) dan kini merambah ke retail terus berjalan dengan lancar. Transformasi digital yang dilaksanakan oleh PLN menjadi pondasi penting untuk membangun bisnis beyond kWh dan meningkatkan kualitas pelayanan untuk terus bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi.
Baca Juga:
Dukung Target NZE 2060, PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen
Untuk kemudahan layanan, masyarakat dapat memanfaatkan Aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh melalui Playstore atau Appstore. Dengan PLN Mobile semua layanan kelistrikan dapat diakses dalam satu genggaman.[mga]