SULUT.WAHANANEWS.CO, Manado - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa awal musim kemarau di Provinsi Sulawesi Utara akan dimulai pada Juni 2025.
"Mulainya (awal musim kemarau) pada Juni dasarian III," sebut Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi, M Candra Buana di Manado, Rabu (19/3/2025).
Baca Juga:
BMKG Minta Masyarakat Siaga, 13 Gempa Besar Pernah Terjadi Saat Hari Raya
Awal musim kemarau, kata dia, diawali di zona musim (ZOM) 500 yang mencakup Kabupaten Minahasa bagian timur hingga tenggara, Kabupaten Minahasa Utara bagian selatan, serta sebagian besar Kota Bitung.
Selanjutnya pada Juli dasarian pertama di ZOM 492 (sebagian besar Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, sebagian Kabupaten Bolaang Mongondow), kemudian pada Juli dasarian kedua di ZOM 493 (sebagian Kabupaten Bolaang Mongondow bagian timur, sebagian besar Kabupaten Minahasa Selatan, sebagian Kabupaten Minahasa Tenggara, Kabupaten Minahasa bagian barat daya hingga barat, sebagian Kota Tomohon).
Berikutnya di ZOM 498 (sebagian kecil Kabupaten Bolaang Mongondow bagian timur, sebagian Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Kabupaten Minahasa Selatan bagian selatan, dan Kabupaten Minahasa Tenggara bagian selatan hingga barat daya.
Baca Juga:
BMKG Prakirakan Hujan Ringan Guyur Sebagian Wilayah Jakarta Sore Ini
Awal musim kemarau pada Juli dasarian tiga di wilayah ZOM 494 yang mencakup Kabupaten Minahasa Selatan bagian utara, sebagian Kota Tomohon, Kabupaten Minahasa bagian utara, seluruh Kota Manado, sebagian besar Kabupaten Minahasa Utara, sebagian Kota Bitung, serta seluruh Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro.
Di Agustus dasarian I mencakup ZOM 495 yaitu sebagian kecil Kabupaten Bolaang Mongondow Utara bagian selatan, sebagian besar Kabupaten Bolaang Mongondow, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan bagian barat laut dan sebagian kecil bagian timur Laut, seluruh Kota Kotamobagu, serta sebagian Bolaang Mongondow Timur.
Kemudian ZOM 496 (sebagian kecil Kabupaten Bolaang Mongondow bagian barat daya, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan bagian barat), ZOM 499 (Kabupaten Minahasa Tenggara bagian timur hingga tenggara, serta Kabupaten Minahasa bagian selatan), dan ZOM 500 (Kabupaten Minahasa bagian timur hingga tenggara, Kabupaten Minahasa Utara bagian selatan, sebagian besar Kota Bitung).