“Pasokan energi pembangkit seperti batubara, BBM, dan gas dipastikan berada dalam kondisi aman."
Saat ini, rata-rata pasokan stock-pile batubara di atas 15 hari operasi.
Baca Juga:
Waspada Banjir, Ini Tips Amankan Listrik saat Air Masuk Rumah
“Kami pastikan bagaimana kondisi gas kami, LNG dan gas pipa, kondisi aman semuanya. Kami cek juga kondisi pasokan BBM semua di atas 15 hari,” kata Darmawan.
Kendati ada disparitas harga antara harga Domestic Market Obligation (DMO) batu bara dengan pasar internasional, Darmawan memastikan, pasokan komoditas itu untuk pembangkit listrik PLN menjelang Lebaran 2022 tak terpengaruh.
“Kami berterima kasih kepada pemerintah karena membuat policy yang clear untuk DMO, yaitu volume dan harga di-enforce secara disiplin,” kata Darmawan.
Baca Juga:
Era Energi Terbarukan, ALPERKLINAS: Transisi Energi Harus Didukung Semua Pihak
Ia menjelaskan, peraturan DMO dilaksanakan dan diawasi secara bulanan dan dijalankan dengan koordinasi secara otomatis melalui sistem digital maupun manual antara PLN dan pemerintah. Utamanya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).[jef]