Dari rangkuman keterangan para turis , keindahan pantai tersebut paripurna.
Pasirnya putih dan sangat halus. Empuk dan tidak melekat di kaki. Permainan gradasi membuat pantai itu warna warni.
Baca Juga:
Kenang Ryanto Ulil, Brigjen TNI Elphis Rudy: Saya yang Antar Dia Jadi Polisi, Kini Antar ke Peristirahatan Terakhir
Biru muda di dekat pesisir, hijau kemudian biru tua di tengah.
Pesisirnya sangat panjang hingga turis tak akan berdesakan.
Menghadap ke timur, pantai itu sangat pas bagi penikmat sunrise.
Baca Juga:
OTT di Bengkulu, KPK Amankan 8 Pejabat dan Sita Sejumlah Uang Tunai
Banyak hal bisa dilakukan di pantai itu. Dari duduk di bawah pohon sambil baca buku, dengar musik, makan, berenang hingga naik banana boat.
Pantai Paal berjarak sekira 55 kilometer dari Kota Manado.
Waktu tempuh sekira 2 jam. Rute menuju pantai paal dari Manado, masuk ke Jalan AA Maramis lalu Jalan Manado-Dimembe. Kemudian ikuti Jalan Sukur-Likupang.